RAPAT BULANAN

DSCN2066

Poltekkes Kemenkes Makassar Jurusan Gizi akan menyelenggarakan rapat bulanan pada hari Jum’at tanggal 12 September 2014, pukul 08.00-10.00 Wita. Agenda yang akan dibicarakan pada rapat tersebut antara lain :

  1. Rencana kegiatan pengabmas
  2. Rencana kegiatan seminar nasional
  3. Pelaksanaan Kegiatan Praktek Belajar Lapangan Perencanaan Program Gizi
  4. Seputar disiplin pegawai

Kepala Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (UP2M) Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Makassar, Manjilala, SGz, M.Gizi, akan memaparkan teknis pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat yang akan dilaksanakn di SDN 245 Cabbella Kabupaten Maros.

Selanjutnya, ketua Panitia Pelaksana Seminar Nasional, Bapak Ramlan Asbar, SGz, M.Si akan menguraikan rencana pelaksanaan seminar nasional, mulai dari tema, pembicara, tempat dan waktu pelaksanaan.

Pada rapat tersebut juga akan dibahas tentang pembagian pembimbing lapangan PBL PPG yang rencananya akan dilaksanakan di Kecamatan Soppeng Riaja dan Kecamatan mallusetasi kab. barru. Kegiatan PBL-PPG akan diikuti sebnayak 84 mahasiswa yang dibagi menjadi 15 Kelompok, artinya dibutuhkan sekitar 15 dosen pembimbing lapangan.

Rapat bulanan tersebut juga akan dimanfaatkan oleh Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Makassar, bapak Mustamin, SP, M.Kes untuk mengingatkan kembali tentang pentingnya kedisiplinan pegawai dengan merujuk hasil temuan Inspektorat jendral Kemenkes RI.

Semoga kegiatan tersebut dapat berjalan sesuai dengan rencana dan menghasilkan keputusan yang bijak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *